Valve Umumkan Detail Resmi Musim Kompetisi 2017-2018 Dalam DOTA PRO CIRCUIT

dotaprocircuit

Akhirnya pihak Valve memberikan detail mengenai sistem point untuk turnamen Major dan Minor, Roster Lock Time, dan perubahan lainnya untuk musim kompetisi 2017-2018.

Di dalam musim kompetisi yang baru, peran dari pelatih akan bertambah dengan diberikannya wewenang kepada pelatih untuk mendampingi pemain selama fase Drafting untuk membantu pelatih dalam menentukan Draft dan juga strategi saat bermain nanti. Setelah fase Drafting selesai, pelatih harus meninggalkan arena pertandingan.

Jika sebelumnya dikatakan bahwa akan ada 11 turnamen Major dan 11 turnamen Minor, ternyata musim kompetisi 2017-2018 akan memiliki 5 tambahan turnamen Minor. Nantinya Qualifier Points akan diatur dalam Dota Pro Circuit dimana ajang turnamen Minor selain ESL akan memiliki 300 Qualifier Points, sedangkan untuk ESL Minor dari bulan Januari 2018 akan memiliki 400 Qualifier Points dengan hadiah sebesar $400.000,-.

Lalu untuk turnamen Major akan memiliki 1.500 Qualifier Points untuk diperebutkan, kecuali untuk turnamen Major terakhir yaitu Major of the Circuit akan memiliki 2250 Qualifier Points dan memiliki total hadiah sebesar $1.500.000,-.

Nantinya Qualifier Points akan dibagikan kepada tim yang berhasil menjadi Juara hingga tim yang berhasil masuk ke 4 besar dengan proporsi yang berbeda. Berikut ini proporsi Qualifier Points :

Turnamen yang tidak membedakan antara Juara 3 dan Juara 4 akan seperti ini :

Juara 1 : 50% dari Qualifier Points
Juara 2 : 30% dari Qualifier Points
Juara 3 dan 4 : 10% dari Qualifier Points

Turnamen yang membedakan antara Juara 3 dan Juara 4 akan seperti ini :

Juara 1 : 50% dari Qualifier Points
Juara 2 : 30% dari Qualifier Points
Juara 3 : 15% dari Qualifier Points
Juara 4 : 5% dari Qualifier Points

Qualifier Points akan didapatkan oleh para pemain bukan pada tim atau organisasi-nya. Jadi jumlah Qualifier Points dari tim adalah jumlah dari 3 poin tertinggi yang dimiliki oleh roster mereka. Lalu jika tim bermain dalam turnamen Minor atau Major dengan pergantian pemain, maka hal tersebut akan dapat memberikan penalti terhadap Qualifier Points yang didapatkan dari turnamen tersebut.

Jika sebuah tim bermain dengan 4 pemain mereka saat kualifikasi dan kemudian bermain dengan seluruh roster di Main Event (LAN Playoffs) maka tidak akan ada penalti bagi tim. Namun jika sebuah tim menggunakan pemain pengganti di LAN Playoffs maka pemain inti hanya akan mendapatkan 75% dari Qualifier Points sedangkan pemain cadangan mendapatkan 50% dari Qualifier Points.

Pada ajang The International 2018, Valve akan mengundang 8 tim dengan total Qualifier Points tertinggi di akhir turnamen Minor dan Major. Sisanya tim lainnya harus bertanding terlebih dahulu pada kualifikasi regional untuk mendapatkan 1 spot di ajang The International. Lalu ada 1 hal yang perlu dicatat dimana pihak Valve menyatakan bahwa Qualifier Points bukanlah satu-satunya faktor yang akan menentukan tim untuk dapat langsung diundang ke dalam kualifikasi regional secara langsung.

- Roster Lock

Roster Lock akan dibagi menjadi 2 fase yaitu pada fase pertama, pemain dapat keluar secara langsung dari tim mereka dan memiliki batas waktu hingga 22 September. Kemudian fase kedua yaitu fase dimana manajer harus mendaftarkan roster secara lengkap dengan batas waktu 3 Oktober

Berikut proses dari Roster Lock :

- Fase 1
1. Manajer dapat kembali mendaftarkan kembali tim sama seperti pendaftaran yang sebelumnya
2. Manajer dapat mengundang kembali pemain ke dalam tim atau melepas pemain tersebut dari tim
3. Pemain dapat melihat dan menerima undangan dari tim lamanya
4. Pemain dapat keluar dari tim lamanya
5. Di akhir fase 1, pemain yang tidak diundang kembali ke tim akan dihapus dari pendaftaran

- Fase 2
- Pemain sudah tidak bisa dikeluarkan dari tim
- Manajer dapat mendaftarkan tim baru
- Manajer dapat mengundang pemain yang tersedia untuk tim yang sudah terdaftar
- Pemain dapat melihat dan menerima undangan dari tim lamanya
- Di akhir fase 2, undangan yang ditolak pemain akan dibatalkan dan Roster akan dikunci

Itulah detail mengenai musim kompetisi yang baru. Untuk keterangan lebih lanjut mengenai jadwal turnamen, peraturan, dan lain sebagainya dapat Anda lihat langsung di http://www.dota2.com/procircuit

Pin It