EG dan VGJ.Thunder Berhasil Amankan Posisi 4 Besar Di Ajang GESC: Indonesia Dota 2 Minor

eg dan vgj thunder berhasil amankan posisi 4 besar di gesc dota2 indonesia minor

Hari pertama fase grup ajang GESC: Indonesia Dota 2 Minor sudah berakhir dan sudah ada 2 tim yang memastikan tempat mereka di babak 4 besar, mereka adalah Evil Geniuses dan VGJ.Thunder.

Turnamen Minor pertama di Indonesia sudah dimulai dengan 8 tim yang bertanding untuk memperebutkan posisi awal di babak Playoffs nantinya. Tidak akan ada tim yang akan tereleminasi dari fase grup, namun posisi mereka akan berbeda satu sama lainnya berdasarkan hasil yang mereka dapatkan selama fase grup.

Terdapat 2 tim yang berhasil mengamankan posisi mereka di babak 4 besar setelah memenangkan 2 pertandingan pada fase grup di hari pertama. Mereka adalah tim Evil Geniuses dari grup A dan VGJ.Thunder dari grup B. Tim EG berhasil memenangkan pertandingan pertama mereka melawan tim Infamous dan di babak ke-2 mereka berhadapan dengan tim Na'Vi yang menang dari tim RRQ, namun tim EG terlalu kuat bagi Na'Vi dan mereka berhasil menang 2-0 atas Dendi dan kawan-kawan.

Di grup B, tim asal China berhasil memenangkan pertandingan pertama mereka melawan The Final Tribe dan kemudian berhadapan dengan tim Fnatic yang berhasil menang dari tim Digital Chaos. Di babak ke-2 tim VGJ.Thunder sempat tertinggal terlebih dahulu, namun mereka kemudian berhasil bangkit dan mengamankan posisi mereka di 4 besar dengan kemenangan 2-1 atas tim Fnatic. Dengan begitu 2 tim ini dipastikan akan mendapatkan Dota Circuit Point karena sudah mencapai posisi 4 besar.

Kini di grup A, tim Na'Vi akan menunggu hasil pertandingan dari tim Infamous melawan RRQ untuk memperebutkan posisi Quarter Finals di fase Playoffs. Sedangkan tim yang kalah akan langsung masuk ke babak Playoffs R1 terlebih dahulu. Untuk grup B terdapat tim Fnatic yang akan menunggu hasil pertandingan antara The Final Tribe melawan Digital Chaos terlebih dahulu. Fase grup akan berakhir di hari ke-2 dan di hari ke-3 fase Playoffs akan dimulai dimana tim yang kalah akan langsung gugur dari turnamen ini.

Mampukah tim RRQ yang menjadi wakil Indonesia memenangkan pertandingan melawan Infamous? Saksikan pertandingan mereka tanggal 16 Maret 2018, Jam 09:25 WIB di https://www.twitch.tv/geschampionship/. Untuk jadwal dan bagan pertandingan dapat Anda lihat di http://www.infotourney.com/latest-news/688-jadwal-dan-bagan-pertandingan-turnamen-minor-gesc-indonesia-dota-2-minor

Pin It
Tags: , ,