Chong Xin 'Ohaiyo' Khoo Kembali Dikeluarkan Oleh Tim Dota 2 Secara Sepihak

ohaiyo dikeluarkan oleh lgd forever young

Setelah hasil buruk yang didapatkan oleh tim LGD Forever Young di ajang PGL Bucharest Major, pihak manajemen melakukan langkah dramatis dengan mengeluarkan Chong Xin 'Ohaiyo' Khoo dari tim.

Langkah yang diambil oleh tim LGD Forever Young ini merupakan sebuah pukulan berat bagi Ohaiyo yang juga mengalami hal yang sama setelah dikeluarkan oleh tim Fnatic secara sepihak. Setelah dikeluarkan dari tim Fnatic, pemain asal Malaysia ini bergabung dengan tim LGD.FY dan berhasil masuk ke ajang PGL Bucharest Major lewat kualifikasi regional China.

Sayangnya mereka tidak mampu tampil dengan baik di fase grup dan langsung tereliminasi dengan kekalahan 3x berturut-turut. Melihat hal tersebut, pihak manajemen langsung mengambil langkah dramatis dengan mengeluarkan Ohaiyo dari roster dan mendatangkan kembali He "Inflame" Yongzheng yang sempat cuti karena sakit.

Selain itu tim LGD.FY juga gagal untuk bisa tampil di ajang Dota 2 Asia Championships 2018 dan DreamLeague Season 9 yang mungkin menjadi salah satu faktor penyebab pihak manajemen melakukan perubahan roster setelah fase Roster Lock berakhir yang berarti tim asal regional China ini tidak akan bisa mendapatkan undangan langsung atau undangan untuk mengikuti kualifikasi regional The International 8. Mereka harus berjuang melalui Open Qualifiers untuk baru bisa masuk ke kualifikasi Regional China.

Kini Ohaiyo kembali tidak memiliki tim dan dengan sudah berakhirnya fase Roster Lock akan sangat sulit bagi dirinya untuk mendapatkan posisi di tim-tim yang sudah memiliki Dota Circuit Point. Mungkin Ia akan memiliki kesempatan untuk bergabung dengan tim-tim baru di akhir-akhir berakhirnya Dota Pro Circuit 2018.

Pin It
Tags: , ,