Tim LGD Gaming akan memulai tahun 2018 dengan pergantian Roster yang tampaknya sebagai upaya untuk memperbaiki performa tim yang terbilang cukup buruk di Dota Pro Circuit 2017-2018.
Musim kompetisi Dota Pro Circuit di tahun 2017 tampaknya bukan menjadi tahun yang bagus bagi tim LGD Gaming yang berhasil mencapai posisi 4 besar di The International 7. Setelah ajang terbesar tersebut, tim LGD Gaming tetap menggunakan Roster mereka dan mengikuti beberapa turnamen seperti DOTA Summit 8, MDL Macau, Perfect World Masters, dan PGL Open Bucharest.
Sayangnya mereka hanya mampu mencapai posisi 2 besar di ajang PGL Open Bucharest setelah dikalahkan oleh tim Mineski di babak Grand Final. Setelah itu di 3 ajang lainnya, tim asal China ini hanya mampu berada di posisi 8-10 besar saja. Selain itu semua turnamen yang mereka ikuti hanyalah turnamen Minor dan mereka gagal untuk bisa masuk dalam 2 turnamen Major di tahun 2017.
Setelah hanya mampu mencapai posisi 11 di klasemen Dota Circuit Point, pihak manajemen memutuskan untuk melepas pemain veteran mereka yaitu Yao 'Yao' Zhengzheng yang sudah memperkuat tim LGD Gaming selama 6 tahun. Pihak manajemen menyatakan bahwa Yao akan berada di bangku cadangan untuk waktu yang belum diketahui lamanya dan sebagai penggantinya mereka akan menggunakan jasa Jian Wei 'xNova-' Yap yang merupakan Support Player dari tim WG.Unity.
Dengan perubahan ini, Xu 'fy' Linsen akan kembali ke posisi terbaiknya yaitu Support 4 dan Yang 'Chalice' Shenyi akan menjadi seorang Offlaner. Dengan perubahan Roster ini, diharapkan permainan LGD Gaming akan lebih baik dalam babak kualifikasi regional China untuk ajang PGL Bucharest Major, the ESL One Katowice Major, dan StarLadder i-League Invitational Season 4.
Roster tim LGD Gaming saat ini :
-Wang 'Ame' Chunyu
- Lu 'Somnus/Maybe' Yao
- Yang 'Chalice' Shenyi
- Xu 'fy' Linsen
- Jian Wei 'xNova-' Yap