Game Genshin Impact Telah Mendapatkan Tanggal Rilis Untuk PC, Android, dan iOS

genshin impact mendapatkan tanggal rilis

Bersiaplah untuk berpetulangan bersama teman-teman Anda di dalam Genshin Impact karena pada bulan September 2020, miHoYo akan merilis Game ini di PC, Android, dan iOS.

Game MMORPG Open World terbaru dari miHoYo sudah memasuki fase akhir setelah pada bulan Juli 2020 kemarin, Game Genshin Impact sudah menjalani fase Closed Beta Test terakhir untuk memastikan kualitas Gameplay, Grafik, dan Mekanisme Game sebelum dirilis nantinya.

Kini setelah CBT berakhir di akhir Juli 2020, pihak miHoYo mengumumkan bahwa Game Genshin Impact akan segera bisa dimainkan oleh para Gamer bersama dengan teman-teman melalui fitur Crossplay di PC. Android, dan iOS pada tanggal 28 September 2020.

Kalian sudah bisa mulai mengikuti Event Pra-Registrasi di Google Play dan Apple App Store untuk bisa mendapatkan berbagai hadiah ketika Game ini dirilis nantinya. Jika Anda tertarik, Anda akan bisa mengajak teman-teman Anda untuk mendaftar melalui situs genshin.mihoyo.com.

genshin impact mendapatkan tanggal rilis 1

Genshin Impact merupakan game Open World Action RPG yang membawa pemain untuk berpetualang di Teyvat, sebuah dunia fantasi yang luas dengan berbagai karakter, sistem "Battle" dengan 7 elemen yang saling menyatu satu sama lainnya, dan memberikan kesempatan bagi para Gamer untuk berpetulangan dengan bebas dan menemukan berbagai kisah menarik di Teyvat.

Dalam Genshin Impact, kalian akan berperan sebagai seorang "Traveler" misterius yang memulai perjalanan untuk menemukan saudara kalian yang hilang dan sepanjang pencarian, sang Traveler perlahan akan mengungkap misteri-misteri yang tersembunyi di dalam Teyvat.

Selama masa beta, pemain akan bertualang di Mondstadt dan Liyue, dua dari tujuh kota utama di Teyvat. Anda akan dapat berpetualang di alam yang dipenuhi dengan beragam makhluk eksotis, musuh-musuh, misteri-misteri untuk dipecahkan, dan harta karun tersembunyi. Pemain dapat membentuk Party yang terdiri dari 4 orang dengan berbagai variasi karakter yang bisa dikombinasikan untuk mendapatkan berbagai macam gaya bertarung serta kekuatan elemental agar kalian bisa menyelesaikan semua rintangan-rintangan di Teyvat.

Genshin Impact versi PC telah mendapatkan rating Teen oleh ESRB, 9+ oleh iOS, 12+ oleh Google Play. Genshin Impact juga akan hadir di PlayStation 4 pada kuartal ketiga tahun ini, dengan tanggal perilisan pasti yang masih belum diumumkan.

Tentang miHoYo :
"Tech Otakus Save the World!" miHoYo didirikan pada tahun 2012 dan berpusat di Shanghai, dan banyak dikenal dari IP orisinilnya yang sudah mendunia – Honkai Series. miHoYo memiliki visi untuk menjadi pemimpin industri sebagai pembuat dan penerbit media entertainment seperti game, manga, novel, dan bidang-bidang lainnya. miHoYo selalu mempertahankan visi utamanya untuk selalu menciptakan karya dengan kualitas yang mutlak, dan miHoYo berjuang keras untuk mewujudkan impiannya, yaitu untuk membangun komunitas yang tidak pernah mati."

Pin It