Genshin Impact Besutan miHoYo Akan Segera Jalani Closed Beta Test!!

Genshin Impact Closed Beta

Publisher miHoYo yang terkenal dengan game Honkai Impact 3 akan segera merilis Game baru berjudul Genshin Impact dengan genre Petualangan Open-World RPG!!

Global Interactive Entertainment Developer & Publisher – miHoYo telah mengumumkan akan membuka Closed Beta untuk Game terbaru mereka yaitu Genshin Impact pada tanggal 19 Maret 2020. Untuk itu, pihak miHoYo telah memperlihatkan beberapa bocoran mengenai Gameplay dari Game Genshin Impact.

Dalam Video Teaser yang diberikan, terlihat bagaimana para pemain sedang menjelajahi Kota Mondstadt hingga ke Pelabuhan Liyue dan selama perjalanan tersebut pastinya akan ada tantangan-tantangan yang secara perlahan akan menguak misteri-misteri terdalam dari dunia Teyvat yang begitu luas.

Genshin Impact Closed Beta 2

Berbeda dari Game Honkai Impact 3 yang ber-genre 3D Action Role-Playing, kali ini Game Genshin Impact akan lebih mengambil sisi Pertualangan dengan Open World yang mengisahkan cerita di dunia fantasi bernama Teyvat. Menurut miHoYo, Game ini akan berfokus pada Open World yang dinamis dan bebas untuk dijelajahi, serta sistem pengembangan karakter dan sistem "Battle" yang memiliki 7 elemen yang saling menyatu satu sama lainnya.

Dari segi cerita, Anda akan berperan sebagai seorang "Traveler" misterius yang memulai petualangan di dunia fantasi Teyvat. Dalam pertualangan, Anda akan ditemani oleh pendamping imut yang bernama Paimon dan bersama-sama kalian akan menjelajahi dunia yang begitu luas dan melihat berbagai kebudayaan kota, pemandangan yang indah dan yang pastinya Anda harus menghadapi Dungeon-Dungeon yang berbahaya. Namun Anda bisa membentuk Grup yang beranggotakan 4 Karakter untuk bisa mengalahkan musuh dan menyelesaikan Puzzle-Puzzle misterius dengan memadukan 7 elemen yaitu Pyro, Hydro, Geo, Dendro, Cryo, Electro, dan Anemo.

Genshin Impact Closed Beta 3

Dari segi Gameplay yang diperlihatkan di Video Teaser, terlihat Amber membawa kita ke dalam petualangan baru dari Mondstadt, Kota Elemen Angin (Anemo) hingga ke Liyue Harbor, Kota Elemen Batu (Geo) yang terlihat sebagai digambarkan sebagai kota dengan nuansa Timur. Dalam perjalanan tersebut, Anda dapat mengambil berbagai Quest untuk melawan Monster-Monster yang lebih berbahaya dan mematikan dengan menggunakan Tim yang beranggotakan maksimal 4 karakter. Setiap karakter akan memiliki gaya bertarung dan elemen yang berbeda-beda untuk membawa keadilan dan memberikan kedamaian di Teyvat.

Selain Gameplay yang menarik, Game Genshin Impact juga akan menyajikan wilayah yang alami dan dapat dinikmati selama perjalanan Anda menjelajahi hutan bambu sampai ke air terjun yang berkabut. Kota-kota juga akan menyambut Anda dengan hangat dan dilengkapi dengan berbagai toko-toko yang menarik untuk dikunjungi.

Jadi bersiaplah untuk berpetualangan di Kota Mondstadt dan Pelabuhan Liyue pada tanggal 19 Maret 2020. Anda bisa memainkan Game Genshin Impact di Platform PC, iOS, dan Android. Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat mengunjungi Website Resmi Genshin Impact : https://genshin.mihoyo.com atau melalui Social Media resmi di Twitter, Instagram, dan Facebook : @GenshinImpact.

Tentang miHoYo :
"Tech Otakus Save the World!" miHoYo didirikan pada tahun 2012 dan berpusat di Shanghai, dan banyak dikenal dari IP orisinilnya yang sudah mendunia – Honkai Series. miHoYo memiliki visi untuk menjadi pemimpin industri sebagai pembuat dan penerbit media entertainment seperti game, manga, novel, dan bidang-bidang lainnya. miHoYo selalu mempertahankan visi utamanya untuk selalu menciptakan karya dengan kualitas yang mutlak, dan miHoYo berjuang keras untuk mewujudkan impiannya, yaitu untuk membangun komunitas yang tidak pernah mati."

Pin It