Peserta ajang Dota 2 The Major League sudah lengkap dengan tim asal Indonesia yaitu EVOS Esports akan ikut ambil bagian dalam turnamen tersebut.
Kualifikasi untuk ajang The Major League sudah dimulai sejak tanggal 10 September 2017 dengan tim High Ground daru Malaysia yang berhasil mendapatkan 1 posisi untuk ikut bertanding melawan 7 tim Pro lainnya di Edu City Sports Arena, Malaysia.
Turnamen ini diadakan oleh Livescape Group bersama dengan Beatnation yang sebenarnya merupakan perusahaan yang menangani event corporate. Namun tampaknya mereka mulai tertarik untuk mengadakan event E-Sports dan memulainya dengan menjalankan event Dota 2 yaitu The Major League.
Ajang The Major League akan dimulai pada tanggal 20-22 Oktober 2017 dengan 8 tim Pro yang akan bertanding dengan format Double Elimination untuk memperebutkan total hadiah sebesar RM 300.000,- atau sekitar 950 Juta Rupiah. Namun karena turnamen ini bukan bagian dari Dota Pro Circuit 2017-2018 maka turnamen ini tidak akan memberikan Dota Circuit Points kepada pemenangnya.
Berikut 8 tim dan bracket turnamen The Major League :
- EHOME
- Invictus Gaming Vitality
- Clutch Gamers
- EVOS Esports
- Execration
- Warriors Gaming Unity
- Fnatic
- Team High Ground