Guide League of Legends - 5 Perubahan Penting Dalam Update Patch 7.24B

lol dapatkan patch 724b

Di akhir tahun 2017, game League of Legends akan mendapatkan Patch yaitu 7.24B yang akan memberikan Balance guna mempersiapkan game ini memasuki Season 8 di bulan Januari nanti.

Patch 7.24B pastinya akan menjadi Patch terakhir untuk game League of Legends di tahun 2017. Setelah sebelumnya pihak Riot Games melakukan Update besar-besaran melalui Patch 7.22 di bulan November dengan Sistem Rune baru yaitu Runes Reforged, perubahan pada seluruh Champions, serta tidak ketinggalan Champion Terbaru League of Legends yaitu Zoe The Aspect of Twilight. Namun seperti biasa setelah sebuah Updatre diberikan pastinya akan ada Patch berikutnya untuk menyesuaikan dan menyeimbangkan hal-hal yang mungkin akan menganggu Gameplay nantinya.

Kini Riot Games akan memberikan Patch 7.24B yang bertujuan untuk memberikan Balance pada game League of Legends dan mempersiapkan game ini untuk memasuki Season 8 yang akan dimulai pada tanggal 9 Januari 2018 nanti. Ini beberapa hal yang menurut kami penting untuk diperhatikan dalam Patch 7.24B :

1. Champion Fighters Mendapatkan Buffed

Champion untuk posisi Top Laner kehilangan potensi setelah Update Patch 7.22 dan hal tersebut terlihat di ajang Preseason bulan lalu. Dengan perubahan sistem Runes, Champion Fighter seperti Renekton, Kled, dan Yasuo kehilangan kemampuan Tank mereka di awal sehingga Champion Fighter tidak bisa membuat Item yang memberikan efek Damage yang signifikan di Early Game.

champion renekton mendapatkan buffed di patch 724b

Update kali ini tidak membuat mereka menjadi lebih "alot" seperti yang diharapkan namun akan memberikan tambahan Damage kepada Champion-Champion Fighter yang akan membuat mereka menjadi lebih mumpuni dibandingkan sebelum Patch 7.24B ini. Selain itu Item-Item seperti Tiamat dan Titanic Hydra yang cocok untuk Top Laner Tanker juga mendapatkan Buffed dan akan membuat Champion Fighter akan kembali dapat bersaing dengan Champion-Champion lainnya.

2. Rune Sorcery Mendapatkan Nerfed

Rune Sorcery merupakan Rune yang dianggap paling Over Powered karena kemampuan Summon Aery dari Rune ini menguasai Meta LoL saat ini dan setelah di-Nerfed di Patch sebelumnya, kemampuan Arcane Comet menjadi pilihan utama para pengguna Rune Sorvery.

Kini dengan adanya Patch 7.24B jika dulunya Anda mendapatkan 15 AD atau 25 AP akan ada pengurangan menjadi 12 AD atau 20 AP. Lalu jika Anda menggunakan Rune Inspiration dan Sorcery maka Anda akan mendapatkan 13 AD atau 22 AP yang dulunya 6 AD/27 AP. Dengan adanya Patch ini maka Rune Sorcery akan mendapatkan dampak yang sangat besar dan akan membuat Rune menjadi lebih seimbang satu sama lainnya.

3. Beberapa Champion Mid Laner Mendapatkan Nerfed, Skill Zoe Mendapatkan Perbaikan

Champion untuk Mid Laner memang sudah cukup Balance hingga saat ini, namun ada beberapa nama yang cukup mencuat seperti Katarina yang merupakan Champion yang mendapatkan Banned paling banyak dalam pertandingan. Selain itu ada Corki yang juga terasa lebih kuat dibandingkan Champion lainnya. Kini akan ada Nerfed pada beberapa Champion tersebut untuk menyeimbangkan Gameplay di Mid Laner.

skill zoe mendapatkan perbaikan

Lalu kombo QQR dari Zoe juga mendapatkan sedikit perubahan untuk mempermudah pemain dari segi Timing dan Skill Paddle Star juga akan diperbaiki agar tidak membingungkan para gamer.

4. Teemo, Miss Fortune, Ezreal, dan Rammus Mendapatkan Nerfed

Champion seperti Teemo, Miss Fortune, Ezreal, dan Rammus sempat menjadi permasalahan dalam game LoL dan tampaknya harus segera diperbaiki. Mereka terlalu OP dan menjadi Champion yang paling banyak digunakan serta di-Banned dalam pertandingan. Ezreal mendapatkan Nerfed yaitu diturunkannya pertumbuhan Attack Speed per Level dari 2,8% menjadi hanya 1,5%. Lalu untuk Rammus Ia tidak mendapatkan penurunan pada pertumbuhan Attack Speed-nya namun yaitu Ia tidak lagi mendapatkan Bonus 15% Attack Speed di awal game yang akan menganggu kecepatannya dalam menghabiskan Camp-Camp.

Miss Fortune dan Teemo paling terasa terkena dampak Nerfed ini karena setelah Rune Sorcery mendapatkan Nerfed yang merupakan Rune utama bagi mereka, maka Early Game dari 2 Champion ini akan terasa sangat menurun. Teemo akan mendapatkan pengurangan Health dan Attack Damage per Level sedangkan untuk Miss Fortune, Cooldown dari Skill Make It Rain akan mendapatkan peningkatan yang sangat signifikan.

5. Lethality Mendapatkan Perubahan

Lethality merupakan formula baru yang dikembangkan untuk menggantikan mekanisme Armor Penetration yang lama dan mulai diterapkan pada Season 7. Namun mekansime Lethality mendapatkan banyak sekali perubahan baik dari segi formula, Item-Item yang memberikan efek Lethality, serta untuk mengimbangi sistem Rune yang baru.

Kini Item-Item yang dulunya memberikan bonus Lethality dihilangkan seperti Serrated Dirk, Duskblade, Edge of Night, dan Youmama's Ghostblade. Memang ini bukan perubahan yang terlalu signifikan secara keseluruhan, namun perubahan ini akan berdampak pada Champion Assassin dan lagi-lagi Champion yang terkena dampak ini adalah Miss Fortune yang tampaknya akan kehilangan tempat dalam pertandingan-pertandignan LoL nantinya.

Itulah 5 hal yang kami anggap penting dalam Patch 7.24B dan perlu Anda perhatikan sebelum bermain nanti. Setelah Patch ini tidak akan ada lagi Update hingga Season 8 dimulai pada bulan Januari nanti. Semoga Patch 7.24B ini akan memberikan efek Gameplay yang lebih baik dan Balance bagi game League of Legends. Berikut ini Patch Notes 7.24B : https://na.leagueoflegends.com/en/news/game-updates/patch/patch-724b-notes.

Pin It