ESforce Holding yang merupakan pemilik beberapa tim Profesional seperti SK Gaming dan Virtus Pro akan berkerja sama dengan KFC untuk mengadakan ajang E-Sports bernama KFC E-Sports Championship.
Sebenarnya KFC sendiri memiliki sebuah event yang berma,a KFC Battle yang merupakan sebuah turnamen berskala besar dan memiliki sistem edukasi yang ditargetkan untuk anak-anak berusia 14 tahun ke atas. Untuk saat ini ajang ini baru akan diselenggarakan di Rusia dan regional CIS. Awalnya cabang olah raga yang dipertandingkan hanya sepak bola, bola basket, dan 2 cabang non-olah raga yang modern seperti Blogging dan Rap. Tahun lalu event ini diikuti oleh sebanyak 250 ribu peserta yang berasal dari Rusia dan negara-negara di sekitarnya.
Kini E-Sports akan masuk ke dalam KFC Battle dan game yang akan dipertandingkan adalah Dota 2 yang merupakan game paling populer di regional tersebut. Nantinya event E-Sports ini akan diberi nama KFC E-Sports Championship dan juga akan ditargetkan pada anak-anak berusia 14 tahun ke atas. Turnamen ini akan segera dimulai dan nantinya tim yang berhasil masuk ke dalam 4 besar akan bertanding di Main Event pada tanggal 21 - 22 Juli 2018.
Juara dari ajang KFC E-Sports Championship nantinya akan mendapatkan kesempatan untuk bertanding pada 2018 Russian E-Sports Cup yang merupakan sebuiah event tahunan yang diadakan oleh Federasi E-Sports Rusia. Selain itu tim pemenang juga akan mendapatkan hadiah berupa Tour keliling Eropa. Hal ini tentunya akan meningkatkan pertumbuhan atlet E-Sports karena turnamen ini ditargetkan pada usia yang terbilang kecil yaitu 14 tahun yang berarti masih duduk di bangku SMP.
Melihat merk-merk besar mulai terjun dalam mendukung kemajuan dunia E-Sports, apakah cabang merk-merk besar di Indonesia juga akan mengikuti jejak tersebut? Semoga mulai ada beberapa merk dagang yang akan mensponsori event-event E-Sports di Indonesia yang akan memacu lebih cepat perkembangan E-Sports di Indonesia.